Kisah Hidup Justin Bieber

Kamis, 07 Juli 2011


Pesona penyanyi muda yang dikenal lewat situs YouTube, Justin Bieber, terus mewabah. Melihat banyaknya penggemar Bieber yang tergila-gila, membuat penerbit buku HarperCollins tertarik merilis buku yang mengangkat kisah penyanyi pop berusia 16 tahun itu.

Juru bicara HarperCollins mengatakan telah menandatangani kesepakatan dengan Bieber untuk menerbitkan riwayat hidupnya dengan judul "Justin Bieber: First Step 2 Foreever: My Story".

Buku itu dijadwalkan beredar pada Oktober baik di Amerika Serikat maupun Inggris.

Buku "My Story" dengan "hardcover" diperkirakan akan mengungkapkan kisah remaja kelahiran Kanada naik ke puncak ketenaran, peristiwa yang luar biasa. Buku tersebut akan berisi berbagai gambar yang belum dipublikasikan sebelumnya.

"Setiap hari aku bangun dan menghitung berkah yang aku terima," kata Justin.

"Para penggemarku telah memainkan peran yang sangat besar di dalam ini semua dan mereka membantu aku menghidupkan impianku setiap hari. Aku sangat gembira untuk berbagi hanya sedikit duniaku dengan mereka melalui buku ini."

Justin pertama kali mengukir ketenaran ketika dia menyiarkan terjemahan lagu-lagunya favorit hip-hop dan R&B-nya di YouTube. Saat berusia 13 tahun, dia menandatangani kesepakatan rekaman dan sejak itu albumnya terjual lebih dari 5 juta kopi.

Videonya "Baby" adalah video musik yang paling banyak ditonton dalam sejarah YouTube, dengan lebih dari 270 juta orang pengunjung.



Bagi Anda para penggemar Justin Bieber, bersiaplah, karena tahun depan, tepatnya 11 Februari 2011, film biografi yang mengisahkan kehidupan Justin Bieber akan segera tayang di bioskop. Film keluaran Paramount Pictures yang disutradarai oleh Jon Chu ini akan menampilkan kehidupan Justin Bieber dan juga beberapa rekaman konser Justin sendiri. Sebagai nilai tambah, film yang banyak berisi lagu-lagu Justin ini juga akan rilis dalam format 3D. Dan tidak perlu bertanya-tanya siapa yang akan menjadi pemeran utama film ini. Justin Bieber akan berperan sebagai dirinya sendiri.

0 komentar:

Posting Komentar

Nitha's Adorable Daily. Diberdayakan oleh Blogger.

Gunadarma University